“Cristiano Ronaldo Sulit Terima Kritik,” Ungkap Mourinho
Sebagai seorang pelatih tentunya Jose Mourinho bertanggung jawab atas perkembangan para pemainnya. Namun pelatih berusia 50 tahun tersebut mengaku cukup kesulitan dalam menangani Cristiano Ronaldo.
Pelatih berkebangsaan Portugal tersebut menganggap kompatriotnya tersebut merasa tahu segalanya dan tidak dapat menerima kritikan-kritkan yang diberikan kepadanya.
“Saya hanya memiliki satu masalah dengan Cristiano Ronaldo, sangat sederhana dan mendasar, yakni ketika mengkritiknya dari sudut pandang taktis, mencoba untuk memperbaik apa yang seharusnya dapat diperbaiki berdasarkan pandangan saya,” ujar Jose Mourinho.
“Pada kondisi tersebut, ia tidak menerimanya dengan sangat baik, mungkin karena ia berpikir tahu segalanya, dan pelatih tidak dapat lagi membantunya berkembang.”
“Cristiano Ronaldo menjalani tiga musim yang fantastis bersama saya. Saya tidak tahu apakah itu merupakan momen terbaik di sepanjang perjalanan karirnya atau tidak. Karena sebelumnya ia juga memiliki momen yang luar biasa bersama Manchester United.”
Musim ini dipastikan akan menjadi musim terakhir Jose Mourinho di Santiago Bernabeu. Ia akan kembali menangani mantan klubnya, Chelsea, pada musim depan.